Fakultas Teknik (FT) Universitas Negeri Gorontalo menggelar Yudisium Sarjana di Gedung Grand Sumberia pada Selasa, 28 Juni 2022. Kegiatan prosesi yudisium tersebut meluluskan 106 orang mahasiswa.
Yudisium dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Teknik Dr. Ir. Sardi Salim, M.Pd Dekan, FT dalam sambutan mengatakan sangat bahagia atas kelulusan adik-adik mahasiswa dan tahun ini Fakultas Teknik dapat meluluskan seorang mahasiswa teknik sipil dengan masa kuliah 3,5 Tahun, ini merupakan sebuah prestasi, katanya.
Tahun ini Perguruan tinggi telah mengalami Pergeseran kurikulum dimana kegiatan prodi hanya di berikan 5 Semester sisanya mahasiswa diberikan keleluasan untuk mengembangan ilmu di luar prodi berupa magang industri, proyek desa, dengan ini mahasiswa dapat memberikan pengetahun di lingkungan kerja akan mereka peroleh sehingga menghasilkan lulusan yang sudah bisa ditempatkan di dunia kerja.
Pada kegiatan tersebut para alumni periode juni 2022 memberikan cinderamata yang diserahkan langsung oleh perwakilan alumni Rian Adrian K. Mahmud berupa sumbangan senilai 53 Juta Rupiah yang di alokasikan untuk kegiatan pembelajaran di Fakultas Teknik, di sela kegiatan para alumni juga memberikan cinderamata untuk 6 Jurusan dan program studi mereka.